Games Level #10 Bunsay
Melatih Karakter Anak Lewat Dongeng Day 8
Pagi ini, karena masih masa liburan sekolah. Fathir dan Farhan bermalas - malasn untuk bangun pagi. Dan maunya dibacakan buku cerita sambil tidur - tiduran di kasur.
Fathir : Bunda, aku mau dibacain cerita ini. sambil ambil buku ceritanya.
Bunda: ok mas, kita mulai ya ceritanya.
Farhan : eeheem... saut ade Farhan sambil minum susu.
Kali ini Fathir pilih cerita tentang " Mencari yang Lebih Besar "
Ada seekor buaya yang serakah. suatu hari, ia menangkap seekor ikan di sungai. " Ah, tapi ikan ini terlalu kecil. Mana mungkin aku kenyang." pikir buaya. Buaya sambil pergi mencari mangsa lainnya yang lebih besar. Tidak lama kemudian, ia berhasil menangkap seekor itik. " ah , tapi itik ini juga masih kecil. tidak akan kenyang kalau aku makan, lebih baik aku mencari mangsa yang lainnya lagi ah. "
Setelah lama mencari, barulah buaya berhasil menangkap seekor rusa. Namun, ketika bersiap-siap makan, datanglah seekor kerbau gemuk mendekatinya. ' Eh, tapi lebih baik aku makan kerbau gemuk itu saja ya. pasti akan lebih kenyang dibandungkan rusa ini , " pikir Buaya. Namun, ketika akan makan kerbau datanglah gajah sedang mandi di sungai.
" Tapi, tunggu dulu. Gajah ini lebih besar dibandingkan kerbau. Kebih baik aku makan gajah ini saja. Kata buaya sambil melepaskan kerbau dan mendekati kelompok gajah. Ketika akan menangkap seekor gajah, teman - teman gajah itu mengeroyoknya beramai - ramai. Buaya pun kabur ketakutan. Akhirnya hari itu buaya tidak mendapatkan mangsa seekor pun. Seharian ia hanya meringis kesakitan menahan lapar.
dari Cerita ini kita bisa ambil intisarinya : " Lebih baik ada mesti sedikit daripada tidak ada sama sekali. Jangan melepaskan sesuatu yang sudah pasti hanya demi mengejar sesuatu yang belum pasti.
No comments:
Post a Comment